Apa Itu Minyak Makan Merah, Benarkah Lebih Murah dan Lebih Baik dari Minyak Goreng

Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru meresmikan pabrik minyak makan merah yang terletak di Merbau, Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis (14/3/2024). Jokowi berharap penggunaan minyak makan merah menjadi tren yang baik dalam urusan mengolah makanan di masyarakat. Sebab, kata dia, vitamin dalam minyak tersebut tidak hilang meski sudah dipakai untuk menggoreng bahan pangan apapun.

“Gizi dan vitaminnya banyak tetapi harga lebih murah. Saya kira ini menjadi tren baik untuk urusan goreng menggoreng,” kata Jokowi dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden.

Lantas, berapa harga minyak makan merah? Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengatakan, harga minyak makan merah dibanderol Rp 15.000 per kilogram.

Menurut dia, angka itu jauh lebih murah dibandingkan harga minyak goreng kemasaan lain. “Ini lebih murah dari Minyakita, Minyakita itu Rp 14.000 karena disubsidi kan. Jadi bisa bandingkan lah kita ngikuti harga CPO juga,” kata Teten.

(Tim/SMA)

Viral, Istri Grebek Suami di Rumah Pelakor di Mojokerto, Ini Link Videonya

Baca juga :