Berita Lanjutan : Ada Prodi dengan Istilah Sejuta Mahasiswa…
3. Sistem Informasi
Prodi Sistem Informasi merupakan jurusan kuliah yang menggabungkan ilmu komputer, bisnis, dan manajemen.
Berikut beberapa kampus yang layak menjadi pilihan generasi muda untuk studi prodi Sistem Informasi. Kampus tersebut, yakni UNM, Universitas BSI, Universitas Gunadarma, Binus University, Telkom University, Universitas Indonesia (UI), Unair, dan lainnya.
4. Informatika
Prodi Informatika sudah cukup dikenal dan mentereng dalam beberapa tahun belakangan. Prodi ini fokus pada pengembangan sistem berbasis komputer dengan segala kemampuan pemrograman, kecerdasan buatan, dan jaringan komputer.
Mahasiswa akan mempelajari serta menerapkan prinsip-prinsip ilmu komputer dan analisis matematis dalam perancangan, pengujian, pengembangan dan evaluasi sistem operasi, perangkat lunak dan kinerja komputer.
Prodi ini sudah tersedia di Institut Teknologi Bandung (ITB), UNM, Binus University, Universitas Gunadarma, dan Telkom Universty.
5. Manajemen
Ilmu Manajemen juga tidak ada matinya. Disiplin ilmu ini selalu ada dan dibutuhkan di setiap perusahaan, organisasi, dan dunia Industri sehingga banyak peninatnya.
Manajemen merupakan program studi yang mempelajari bagaimana mengelola suatu perusahaan atau organisasi, termasuk dalam bidang bisnis ekonomi, meski lebih fokus pada kegiatan mengelola, merencanakan, dan mengatur semua proses dalam perusahaan untuk mencapai tujuan.
Bahkan prodi satu ini dijuluki jurusan sejuta calon mahasiswa. Beberapa kampus di Indonesia yang menawarkan prodi Manajemen dan layak jadi pilihan calon mahasiswa adalah UI, ITB, UNM, Universitas BSI, Universitas Gadjah Mada (UGM), dan beberapa kampus lainnya.(tim/say)
Sumber :
https://www.kompas.com/edu/read/2021/08/06/144119571/tahun-2025-5-prodi-dan-pekerjaan-ini-bakal-paling-banyak-dicari