“Kepada yang terhormat pak Presiden Jokowi dan kapolri, kami ingin menyampaikan permohonan terkait anak kami yang mengikuti tes penerimaan Bintara Polri 22 Juli 2021. Pada saat pengumuman dan disiarkan secara live streaming dan disaksikan banyak pihak,” kata ayah dari Rafael.
Ayah Rafael ini mengaku, pada saat pengumuman yang disiarkan secara langsung tersebut nama sang anak, Rafael Malalangi dinyatakan lolos Bintara Polri 2021.
Setelah mengetahui kelulusan tersebut, pihak keluarga langsung menggelar acara syukuran. “Pada saat pengumuman dan disiarkan live streaming disaksikan langsung masyarakat, jadi kebanggaan bagi kami. Keluarga kami langsung buat ibadah syukur,” ungkapnya.
Namun, sepekan berselang pihak keluarga mendapatkan kabar bahwa nama sang anak dinyatakan tidak lulus dan telah digantikan oleh nama orang lain. “Tapi hari ini, 29 Juli 2021 kami menerima surat bahwa anak kami dinyatakan tidak lulus dan sudah digantikan oleh orang lain. Apakah ini adil pak? Kami ini orang susah, orang tak punya pak. Kami mohon bantuan dan keadilan dari bapak. Kiranya anak kami bisa mengikuti pendidikan,” sambungnya.
Sebelumnya pada 23 Juli 2021, Rafael dan keluarga sempat diundang ke Mapolda Sulawesi Utara. Mereka menyebutkan ada kesalahan teknis dalam pengumuman dan penilaian. Penilaian yang dimaksud ialah hasil tes seleksi jasmani.
Video ini pun langsung viral di media sosial dan menjadi sorotan publik. Banyak warganet meminta agar kepolisian bisa memberikan penjelasan terkait perubahan hasil keputusan kelulusan yang sangat mendadak itu.(tim/say)
Sumber : Merdeka.com (Naskah Berita Asli)
Link Judul Berita : https://m.merdeka.com/trending/aneh-calon-bintara-polri-ini-sudah-dinyatakan-lulus-tapi-namanya-mendadak-hilang