Resmi Putus, Ini KabarJalan Penghubung Antar Desa di Jetis Mojokerto

Mojokerto– Jalan antar desa yang menghubungkan Desa Mojolebak dengan Desa Jetis di Kecamatan Jetis ,Kabupaten Mojokerto, terputus dan tidak bisa dilalui.

Informasi yang dihimpun oleh suaramerahputih.com, untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan, di sekitar lokasi diberi bambu agar warga tak melintas di jalan yang bersebelahan dengan Sungai Marmoyo tersebut. Pasalnya jalan yang ambles tersebut terputus lantaran material tanah dan aspal tergerus derasnya air yang ada di saluran tepat di bawah jalan.

Salah satu warga, Jamin (56) mengatakan, pasca jalan penghubung antar Desa ambles dan terputus warga tidak bisa lewat jalan tersebut dan harus dialihkan ke jalan lain. “Ya terganggu. Kalau lewat jalan lain, muter ada 1 KM. Ini jalan menghubungkan Desa Jetis dan Desa Mojolebak,” ungkapnya, Sabtu (13/2).

Masih kata Jamin, jalan ambles dan terputus lantaran hujan yang turun deras di sekitar lokasi. Sehingga saluran air yang ada di bawah jalan tidak bisa menampung air hujan. Sebelum dibangun saluran air tersebut, lanjut Jamin, ada pipa besi pembuangan air. Sehingga masih terlihat ada pipa besi bekas saluran air.

Pipa itu dulu sebagai saluran air tapi sudah tidak berfungsi karena sudah ada saluran air ini. Tapi sekarang saluran air ini putus bersama jalan yang ada di atasnya sehingga materialnya terbawa arus ke Sungai Marmoyo. Warga tidak bisa melintas karena memang tidak bisa dilintasi, putus,” ujarnya. (Mya/tim)

Redaksi : Suara Merah Putih
Sumber : Beritajatim (Naskah Berita Asli)

Viral, Istri Grebek Suami di Rumah Pelakor di Mojokerto, Ini Link Videonya

Baca juga :