Nekat Mudik Sewa Ambulans, Warga Jember pun Diminta Putar Balik, Begini Kronologinya

Tradisi mudik lebaran di Indonesia sepertinya susah dihilangkan. Sehingga, meski dilarang, namun banyak warga yang masih nekat. Sebagian ada yang lolos, sebagian lainnya diminta putar balik.

Di pulau dewata Bali, ada warga Jember yang nekat mudil dengan menyewa mobil ambulans. Hal ini terungkap dari hasil pengamanan yang dilakukan pihak Kepolisian di Tabanan, Bali.

Informasi yang dihimpun suaramerahputih.com, pemudik yang berhasil dihentikan tersebut adalah seorang ibu dan anak yang nekat menyewa mobil ambulans untuk mudik dari Bali ke Jember, Jawa Timur.

Iptu Ni Putu Wila Indrayani, Kasatlantas Polres Tabanan mengatakan, mobil ambulans tersebut milik komunitas info Warga Jember, Ambulance Korwil Bali. “Karena tidak ada surat-suratnya, kami minta putar balik,” kata Wila Indrayani seperti dikutip dari Kompas.com, Minggu 24 Mei 2020.

Wila juga mengatakan, saat dilakukan pemeriksaan, petugas tidak menemukan tenaga medis dan peralatan kesehatan. Sehingga, mereka diberi penjelasan terkait aturan mudik di tengah pandemi corona, kemudian petugas meminta sopir ambulans dan penumpangnya untuk putar balik.

Sementara berdasarkan keterangan sopir ambulans berisinisial I (30) kepada pihak kepolisian, awalnya dirinya menerima telepon dari seorang perempuan yang meminta tolong untuk dijemput di depan klinik daerah Kediri Tabanan, Bali.

Perempuan tersebut mengaku sakit tifus dan minta diantarkan ke Jember. “Namun, hasil pemeriksaan laboratorium klinik di Tabanan menunjukkan bahwa orang tersebut dalam keadaan sehat,” pungkasnya(tim/say)

Redaksi : Suara Merah Putih
Sumber : Kompas.com

Viral, Istri Grebek Suami di Rumah Pelakor di Mojokerto, Ini Link Videonya

Baca juga :