Aksi yang dilakukan dua cowok naik mobil mobil mewah “Porsche” keliling kota sambil bagi-bagi kardus berisi uang jutaan rupiah tiba-tiba viral di Media Sosial.
Informasi yang dihimpun suaramerahputih.com, dalam video tersebut terlihat dua pria ini membagikan ke sejumlah warga di jalanan, seperti penjual sate, tukang kebersihan, tukang becak hingga warga yang tidur di jalanan.
Ternyata, salah satu pria tersebut adalah Tom Liwafa, sosok pengusaha muda asal Surabaya yang sering dijuluki dengan sebutan “Crazy Rich Surabaya”.
Dalam tayangan video yang diunggah di akun Instagram @tomliwafa terlihat Tom memasukkan uang lembaran Rp 100.000-an ke dalam beberapa kardus.
Di dalam kardus tersebut, selain berisi uang, juga berisi mi instan dan beras sebanyak 5 kilogram. Kemudian, Tom bersama teman-temannya menaiki Porsche dan berkeliling memberikan paketan tersebut.
Dalam video tersebut, Tom juga menyatakan bahwa para generasi muda juga bisa bikin konten yang bagus, dan tidak fokus pada hal yang bersifat negatif. Seperti ngasih donasi malah diisi sampah. “Ngasih donasi malah dikasih sampah, itu orang gila,” ungkap Tom di dalam videonya.
Tom juga mengatakan, video donasi uang di dalam kardus mi itu sengaja dibuat untuk menanggapi sebuah konten video YouTuber asal Bandung, yakni Ferdian Paleka yang sempat viral karena ‘prank’ bagi bingkisan sembako berisi sampah.
Tom juga mengaku, dalam kardus mie tersebut bukan semua berisi uang, tapi ada Mie instan, beras dan uang Rp 1,5 juta. Video tersebut dibuat pada Senin 4 Mei 2020 malam. Dia dan temannya berkeliling di beberapa jalan di Surabaya.
Selama pandemi covid-19 ini, Tom bersama temannya sudah 10 kali menyalurkan bantuan berupa sembako dan uang tunai dengan model berkeliling jalanan di Surabaya.
Sebelumnya, Tom yang menggunakan dana probadi dan donasi komunitas Entrepreneurs Vs Corona juga membantu 1 truk APD yang diterima langsung oleh Tri Rismaharini, Wali Kota Surabaya.(tim/say)
Redaksi : Suara Merah Putih