Bencana banjir menerjang wilayah Jombang, Jawa Timur pada Sabtu (12/3/2022). Sedikitnya ada 16 desa yang terendam dan sebanyak 3.444 rumah warga terdampak.
Supervisor Pusdalops BPBD Kabupaten Jombang Stevie Maria, mengatakan, Banjir terjadi akibat meluapnya Sungai Marmoyo yang tanggulnya lebih tinggi dari pemukiman dan Sungai Ngotong Ring Kanal.
Sementaran 16 desa yang mengalami banjir ini tersebar di 6 Kecamatan. Diantaranya 4 Desa di.Kecamatan Ploso, 2 desa di Kecamatan Kudu, 1 desa di Kecamatan Ngusikan, 6 desa di Kecamatan Sumobito, 2 desa di Kecamatan Tembelang dan 1 desa di Kecamatan Peterongan.
Sebanyak 3.444 rumah warga terdampak. Dan sebagian warga lebih memilih mengungsi ke rumah keluarga masing-masing.
Semendatara BPBD Kabupaten Jombang kini membuka dapur umum di Desa Jatigedong, Ploso dan Desa Trawasan, Sumobito.(tim/say)
Sumber : Detik.com (Naskah Berita Asli)