Peristiwa mengejutkan menimpa seorang guru SD yang dilantik sebagai Kepala Sekolah. Namun, Ternyata sekolahnya tidak ada alias fiktif.
Bahkan, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) pun merasa kaget, dan baru mengetahui kalau sekolah tersebut tidak ada.
Kabar pelantikan Kasek yang ternyata sekolahnya tidak ini pun sempat viral di media sosial setelah informasinya diposting oleh Azam Alfarizi Wonggo di akun Instagram miliknya @azamwonggo.
Azam adalah anak dari guru yang dilantik tersebut, yang beinisial RDBA, warga Desa Klabat, Kecamatan Dimembe, Minahasa Utara,.Sulawesi Utara
Dalam postingannya, Azam pun menceritakan Kronologi Ibunya yang dilantik menjadi kepala sekolah (Kepsek) tapi sekolah penempatannya tidak ada. “Iya, benar itu postingan saya,” ungkapnya, seperti dikutip dari Kompas.com, Rabu (29/9/2021).
Azam mengatakan, dia memposting cerita ibunya yang dilantik agar mendapatkan keadilan. “Kami keluarga menuntut keadilan, karena menurut kami ini adalah suatu penghinaan kepada seorang guru,” ungkapnya.
Azam pun menceritakan, awalnya, ibunya ditelepon untuk mengikuti pelantikan sekaligus pengangkatan sumpah kepala sekolah baru di JG Center Minahasa Utara, Senin (27/9/2021) malam.
Sebelum mendapat panggilan untuk dilantik, ibunya diberitahukan untuk memasukkan berkas sebagai syarat untuk menjadi kepala sekolah. Saat pelantikan berlangsung, nama ibunya dibaca sebagai kepala sekolah di SD Negeri Kecil Warukapas.
Berita Lanjutan : Ini Kata Pihak Dinas Pendidikan…..