Pembelajaran Tatap Muka di Jombang Mulai Aktif, Ini yang Dilarang.

Pembelajaran tatap muka tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Jombang berlangsung pada hari ini, Selasa (06/04/2021).

Agus Purnomo, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang mengatakan, ada beberapa hal yang dilarang saat pembelajaran tatap muka berlangsung. Diantaranya, tidak diperbolehkan menggelar pembelajaran diluar ruang kelas maupun diluar wilayah sekolah.

Larangan tersebut dilakukan untuk menghindari terjadinya kerumunan. Sementara bagi sekolah yang memiliki koperasi tidak diperbolehkan buka kecuali jam istirahat, serta harus ada batasan tempat untuk siswa yang akan membeli.

Agus juga mengatakan, pihaknya juga melarang keras bagi para siswa dalam merayakan kelulusan dengan berlebihan, mengingat pandemi Covid-19 masih belum usai.

Sementara itu, selama pembelajaran tatap muka berlangsung, pihak Dinas P dan K akan bekerjasama dengan Satpol PP setempat untuk terus melakukan pemantauan jalannya PTM di berbagai sekolah.(din/tim)

Sumber : Kanalindonesia.com

Viral, Istri Grebek Suami di Rumah Pelakor di Mojokerto, Ini Link Videonya

Baca juga :